Bagi penyuka aneka menu rumahan seperti sambal, lalap, sayur asem dan aneka ikan, daging dan gorengan lainnya, kamu nggak perlu jauh-jauh dari Bogor. Sambal SS, Resto yang dulu terkenal di Jogja dengan menu murah meriah namun tampilan dan delivery yang mantab ini pun sudah bisa kamu nikmati ketika liburan di Bogor.
Dengan puluhan macam sambal yang dijamin pedas, benar, dijamin, kalau ngga puas bisa minta ganti, kamu bakal ketagihan makan di tempat ini. Konsep resto yang ala rumahan dengan menu gorengan ikan, ayam, telur dan tahu tempe ini harganya sangat-sangat masuk akal dan masuk di kantong. Lengkapnya, Waroeng SS ini punya 28 Sambal, 22 Lauk, 11 Sayuran dan 24 Minuman.
Dengan harga yang berkisar Rp 5000-an permenu, bahkan banyak yang lebih murah, wajar kalau pengunjung resto ini memesan banyak. Kadang berlebih, karena tak kuasa menghabiskan sambal yang kemaruk dipesan hihi.. pengalaman pribadi ini.
Tengok saja, dari sambal terasi, ati ampela, mangga muda, tomat, hingga gobal-gabul alias sambal yang mixed beberapa jenis dijadiin satu mangkok, untuk yang bingung, juga tersedia.
Menu utama nya gorengan ikan bawal, lele, belut, tempe tahu, berbagai varian telur dadar, cumi, udang, hingga terong goreng juga tersedia. Ikan asin pun ada. Gabus goreng aga asin jadi favorit saya loh. Ngga keasinan, rasanya pas.
Sayurnya juga cocok dengan tema makanannya. Sayur asem, cah kangkung, tauge tumis, hingga plecing siap disajikan. Satu lagi yang asyik adalah ada menu buah yang bisa disajikan permangkok satu jenis maupun buah mix. Hanya Goceng pula. Ah, mantab.Resto yang terletak di ruko tidak jauh disekitar Yasmin Bogor ini ramai sekali dikunjungi. Apalagi pas lunch time dan weekend, bisa waiting list. Wajar, menu yang murah dan jaminan enak serta pedas ini jadi pemicu. Jaminan pedas merupakan trademark Waroeng Sambal SS ini dan pelayan pun slalu mengingatkan untuk silakan ganti jika tidak puas.
Walau penyajian agak lama, resto ini wajib kamu kunjungi jika ingin masakan pedas berkeringat ketika asyik liburan di bogor. Yuk Maree..
'Totalitas Jaminan Pedas di Spesial Sambal Waroeng SS' have no comments
Be the first to comment this post!